-->

7 Candi di Magelang yang Menarik Dikunjungi

7 Wisata Candi di Magelang yang Menarik Dikunjungi

 

Wisata Candi di Magelang. Magelang merupakan daerah yang berada di Jawa Tengah menjadi salah satu kota yang layak untuk dikunjungi bagi wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara. Hal ini dikarenakan keindahan alam yang dimiliki oleh Magelang dan keberadaan peninggalan bersejarah di Magelang. 

Letak Magelang yang tidak jauh dari Yogyakarta juga memudahkan akses transportasi bagi wisatawan untuk berkunjung ke Magelang sehingga dapat dikunjungi dari daerah lain seperti Jawa Timur. Wisata di Magelang yang merupakan perpaduan wisata alam dan sejarah menjadi nilai tambah pagi wisatawan untuk berkunjung. 


Dibawah ini merupakan 7 Objek wisata Candi di Magelang yang menarik untuk dikunjungi dan sayang untuk dilewatkan ketika berkunjung ke Magelang; 



1. Candi Borobudur, Magelang

7 Candi di Magelang yang menarik Dikunjungi


Candi Borobudur yang menjadi salah satu warisan bersejarah dunia merupakan daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung ke Magelang. Candi Borobudur terletak desa Borobudur di Magelang dan merupakan salah satu situs keajaiban dunia UNESCO. 

Candi Borobudur dibangun oleh Raja Samaratungga dari wangsa Syailendra pada masa kerajaan Mataram Kuno. Candi Borobudur menjadi salah satu tempat yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara dikarenakan keindahan dan kemegahan Candi Borobudur. 





2. Candi Mendut, Magelang

7 Candi Di Magelang Yang Menarik Dikunjungi


Candi Mendut berada di desa mendut, kecamatan mungkid, kabupaten magelang. Candi Mendut sangat indah karena bentuk Candi Mendut yang menyerupai persegi panjang dan memiliki hiasan di beberapa bagian stupa Candi Mendut. Pada pelataran Candi Mendut terdapat Pohon Bodhi yang rindang. 

Pohon Bodhi diyakini oleh umat Buddha sebagai tempat dimana Siddharta Gautama mencapai kesempurnaan. Pada Komplek Candi Mendut juga terdapat Vihara Buddha Mendut  yang menjadi tempat bagi Biksu dan Biksuni untuk berkumpul dan belajar mengenai agama Buddha.  





3. Candi Pawon, Magelang

7 Candi di Magelang yang Menarik Dikunjungi


Candi Pawon berada di dusun Brojonalan, Desa Wanurejo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang. Candi Mendut disebut di dalam Prasasti Karang Tengah (824 M) dan diyakini memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan senjata yang bernama Vajranala yaitu senjata raja indra dalam mitologi india yang konon bentuknya serupa halilintar.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Yang Dekat dari Stasiun Blitar



4. Candi Ngawen, Magelang

7 Candi di Magelang yang menarik dikunjungi


Candi Ngawen berada di desa Ngawen, Kecamata Muntilan, Kabupaten Magelang. Candi Ngawen memiliki keunikan dibandingkan dengan candi lainnya yaitu adanya relief patung singa di setiap sudut candinya. 

Candi Ngawen juga dikelilingi oleh Parit yang terdapat airnya sehingga sebelum memasuki candi sebagai sarana pembersihan diri. Pada tengah Candi Ngawen terdapat Patung Buddha yang cukup besar namun pada bagian kepala sudah tidak ada. 


5. Candi Asu Sengi, Magelang

7 Candi di Magelang yang menarik di kunjungi


Candi Asu Sengi berada di desa Candi Pos, Kelurahan Sengi, Kecamatan Dukun, Kabupaten Magelang. Candi Asu Sengi merupkan candi yang dibangun pada masa Mataram Kuno dari wangsa Sanjaya. Pada Candi Asu Sengi terdapat relief hiasan flora di empat sisi dinding candi dan terdapat relief Kinara-Kinari (Burung) sebagai hiasan plisir yang mengitari dinding candi. 

Dalam Prasasti yang ditemukan di sekitar Candi Asu Sengi disebutkan bahwa Candi Asu Sengi merupakan tempat suci untuk melakukan pemujaan, pemujaan kepada arwah leluhur maupun para arwah raja-raja serta dewa-dewa pada masa itu.  





6. Candi Pendem, Magelang

7 Candi di Magelang Yang Menarik Dikunjungi
Candi Pendem, Magelang (Muchamad Irfan)


Candi Pendem berada di desa Sengi, kecamatan Dukun, kabupaten Magelang. Candi Pendem berada di tengah area persawahan warga dan letaknya tidak jauh letaknya dari Candi Asu. Pada sudut Bangunan Candi Pendem terdapat saluran air kuno. 


7. Candi Selogriyo, Magelang 

7 Candi di Magelang Yang Menarik Dikunjungi


Candi yang berlokasi di Desa Kembangkuning, Kecamatan Windusari Kabupaten Magelang. Candi Selogriyo diperkirakan dibangun oleh wangsa sanjaya pada masa kerajaan Mataram Kuno. 

Pada komplek candi Selogriyo terdapat mata air berbentuk mirip pancuran, letaknya berjarak sekitar 10 meter dari candi, Pemandangan di sekitar Candi Selogriyo sangat indah dan udaranya segar karena terletak lereng timur kaki Gunung Sumbing. 

Baca Juga: Kampung Wisata Blitar yang Wajib Dikunjungi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel