-->

Kampung Wisata di Blitar yang Wajib Dikunjungi

Kampung Wisata di Blitar Yang Wajib Dikunjungi 

Wisata di Blitar terus berbenah dengan banyaknya tempat wisata baru. Pengunjung yang datang ke Blitar untuk Berziarah ke Makam Bung Karno Blitar dapat menikmati Wisata yang ada setelah Berkunjung ke Makam Bung Karno. 

Kampung Wisata menjadi salah satu alternatif wisata bagi pengunjung yang datang ke Blitar, terdapat beberapa kampung wisata yang menarik dan wajib dikunjungi ketika datang ke Blitar. Dibawah ini beberapa kampung Wisata di Blitar; 

1. Kampung Afrika Blitar

Kampung Afrika merupakan wisata baru yang terletak di Santren, Tanggung, Kecamatan Kepanjen Kidul Kota Blitar. Letaknya yang tidak jauh dari Makam Bung Karno Kota Blitar dapat menjadi alternatif bagi wisatawan untuk berkunjung setelah berziarah di Makam Bung Karno. 


Pengunjung Kampung Afrika Kota Blitar akan disuguhkan dengan bangunan rumah tradisional khas suku Afrika. Model Rumah bundar dengan ciri khas bagian atasnya yang berbentuk kerucut. Pada bagian atapnya terbuat dari anyaman daun tebu kering atau yang sering disebut welit.

Bangunan rumah tradisional suku afrika tertata rapi dan berpetak-petak. Tiap petak ada satu bangunan rumah tradisional suku Afrika lengkap dengan halamannya. Pada halaman rumah tradisional afrika dihiasi dengan tanaman bunga berwarna-warni, kampung Afrika memiliki luas kurang lebih 2 hektar.

Wisatawan dapat duduk bersantai dan berfoto dengan latar belakang rumah tradisional Afrika. Pada bagian dalam rumah juga disediakan tikar yang membuat pengunjung dapat beristrahat di dalam rumah tradisional sambil makan maupun bercanda dengan keluarga. 
Kampung Afrika


Pada bagian tengah Kampung Afrika terdapat tempat pertunjukan yang menampilkan tarian khas Afrika dan dapat dinikmati oleh pengunjung. Bagi pengunjung yang membawa anak dapat bermain di arena bermain yang disediakan oleh pengelola kampung Afrika. 

2. Kampung Indian Blitar (Cowboy Indian Camp


Kampung Indian merupakan wisata yang terletak di dusun Bendil, desa Jiwut, Nglegok, Blitar. Pengunjung yang berkunjung ke kampung Indian akan disuguhi tarian yang penarinya memakai pakaian dan make up khas suku indian. 

Wisatawan yang datang ke kampung indian juga dapat melihat aneka pernak-pernik khas suku indian seperti baju, topi kepala yang dapat menambah pengetahuan pengunjung tentang suku indian yang berasal dari Amerika. 

Pengunjung juga dapat membeli aneka souvenir khas suku Indian di galeri yang disediakan oleh pengelola Kampung Indian Blitar. Bagi Wisatawan yang suku foto, dapat berfoto dengan topi dan pakaian khas suku indian yang menarik. 


3. Kampung Coklat Blitar 

Kampung Coklat merupakan wisata yang cukup populer di Blitar. Kampung Coklat terletak di desa Plosorejo, Kecamatan Kademangan Kabupaten Blitar. 
Letaknya yang terletak di sebelah selatan Kota Blitar yang dapat ditempuh menggunakan kendaraan umum maupun pribadi. 
Kampung Coklat Blitar


Bagi Pengunjung yang berwisata ke kampung cokelat akan disuguhkan dengan arsitektur bangunan yang didominasi warna coklat. Tanaman Coklat juga dijumpai yang membuat pengunjung akan betah dikarenakan suasana yang rindang sambil duduk dibawah pohon coklat dan menikmati minuman coklat.

Pengunjung dapat melihat pengolahan coklat dari biji hingga pengemasan menjadi makanan coklat. Proses pembibitan cokelat di kampung Coklat akan membuat pengunjung mengerti tentang proses penanaman tanaman cokelat.

Olahan Coklat seperti minuman dan makanan tersedia di Kampung Coklat sehingga pengunjung dapat membelinya sebagai oleh-oleh bagi keluarga di rumah. 


Baca Juga: 15 Pantai Mempesona di Blitar yang Wajib Dikunjungi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel