-->

15 Rekomendasi Tempat Wisata di Pulau Bawean

Pulau Bawean sebuah Pulau yang mungkin asing bagi kita masyarakat Indonesia. Pulau Bawean yang masuk administrasi Kabupaten Gresik di Jawa Timur terdiri atas 2 kecamatan yaitu;  kecamatan Sangkapura dan Tambak yang mempunyai banyak pesona wisata bahari, termasuk pantai. 

Pulau Bawean ini juga memiliki beberapa keunikan tersendiri dibanding daerah/pulau lain. Spot Wisata Pulau di Bawean memiliki karakterisik keindahan yang berbeda dengan wisata di daerah lain seperti Bali dan Lombok yang sudah banyak dikenal dalam dunia  wisata Internasional. 

Rekomendasi Tempat Wisata yang ada di Pulau Bawean

1. Penangkaran Rusa Bawean 
Penangkaran Rusa Pulau Bawean
Penangkaran Rusa Bawean, Pulau Bawean (Backpaker Nusantara)


Penangkaran rusa bawean ini berada di Dusun Beto Gebang Desa Pudakit Barat Kec. Sangkapura. Penangkaran rusa bawean ini sudah ada sejak tahun 2003, disini ada sekitar 40an ekor rusa bawean. 

Di Penangkaran ini hewan endemik khas Pulau Bawean ini dirawat dengan baik. Rusa Bawean memiliki  sifatnya yang nocturnal dan sangat takut dengan manusia, hal ini yang membuatnya berbeda dengan rusa-rusa lainnya.

2. Pantai Pulau Gili (Timur)
Pantai Gili Timur Bawean
Pantai Pulau Gili (Timur), Pulau Bawean (Mirza Said)


Pulau Bawean juga dikelilingi beberapa pulau kecil yang punya pesona pantai yang luar biasa. Pulau-pulau kecil yang mengelilingi Bawean ada yang berpenghuni  dan yang tidak. Nah, Gili (Timur) ini adalah pulau yang paling luas dibanding yang lain. 

Pulau Gili (Timur) adalah pulau dengan penghuni paling besar selain Bawean. Ada kurang lebih 700 kepala keluarga dengan berbagai etnis yang menghuni pulau yang berjarak 2,3 dari timur Pulau Bawean itu.

Pantai di Gili adalah pantai pasir putih. Yang paling istimewa di sini adalah menikmati sunset dan sunrise.  Selain itu, hasil tangkapan laut penduduk setempat juga akan menjadi tawaran menarik yang tak bisa dilewatkan begitu saja. 

3. Pantai Ria
Pantai Ria Pulau Bawean
Pantai Ria, Pulau Bawean (Syah Roni)


Dahulu pantai ini adalah tempat berlabuhnya para nelayan ketika menangkap ikan. Suasana sukacita dan ria gembira karena hasil tangkapan ikan yang berlimpah ruah menjadi pemberian nama pantai. Pantai ini sempat menjadi tempat pengolahan ikan dan rumput laut. 

Sehingga wisatawan yang berkunjung ke Pantai Ria dapat melihat berbagai perahu nelayan dan aktifitasnya di sekitar pantai. Pantai Ria memiliki keunikan dibanding pantai-pantai lain di Bawean, keunikan tersebut adalah keberadaan bebatuan yang cukup besar di bibir pantai. Pengunjung juga dapat melihat perkampungan di Pulau Gili Barat, pulau kecil di sisi barat Bawean.

4. Pantai Pulau Noko
Pantai Pulau Noko Bawean
Pantai Pulau Noko, Pulau Bawean (ETen)


Pulau Noko adalah pulau kecil yang menawarkan pantai pasir putih panjang dengan hanya ditumbuhi semak belukar. Pulau yang bersebelahan dengan Pulau Gili (Timur) ini mempunyai luas kurang lebih 1 kilometer persegi dengan seluruh daratannya hanya diisi oleh pasir putih pajang yang indah.

Selain pesona pasir putih, pulau ini dikelilingi oleh taman laut dengan bunga karang dan ikan hias aneka warna. Noko adalah pilihan yang tepat bagi pecinta bawah laut dikarenakan keindahan alam bawah lautnya. 

5. Pantai Pulau Noko Selayar

Noko Selayar adalah pulau yang berdekatan dengan Pulau Selayar Bawean.  Sama seperti Pulau Noko, Noko Selayar adalah gugusan pasir putih panjang. Bedanya pulau ini lebih kecil dibanding Noko Gili. 

Untuk bisa sampai di hamparan pasir putih yang indah ini, pengunjung bisa menyewa speed boot atau perahu motor dengan perjalanan sekitar 20 menit dari Pulau Bawean. 

Keindahan Sunset dan alam bawah lautnya dengan bunga karang dan ikan hias menjadi daya tarik wisatawan yang berkunjung ke pulau ini. 

6. Pantai Makam Panjang

Pantai Makam Panjang ini berada tak jauh dari dermaga Pulau Bawean. Tepatnya di desa Lebak Kecamatan Sangkapura Bawean. Pantai ini unik karena memiliki 2 sisi pantai terpisah daratan. Yang satu pantai dengan ombak yang tenang, sisi satunya dengan ombak yang kencang. 

Menikmati sunrise dan sunset adalah pilihan yang tepat di pantai ini. 
Keunikan dari pantai ini karena terdapat makam panjang. Masyarakat percaya, makam panjang merupakan kuburan dari para pengawal Aji Saka di Pulau Bawean. Karena nilai historisnya, kuburan ini dikeramatkan oleh masyarakat Bawean. 

 7. Pantai Mayangkara

Pemandangan lepas dengan panorama laut biru adalah tawaran dari Pantai Mayangkara. Pantai yang juga populer dengan sebutan lain Bayangkara ini juga terdapat penangkaran rusa.

Menurut cerita sejarah yang berkembang di Bawean, pantai ini adalah pantai yang ditemukan pertama kali oleh Siti Zaenab, istri dari Sunan Giri. 

Di Pantai Mayangkara konon Siti Zaenab pertama kali berlabuh ketika menemukan Pulau Bawean. Pengunjung dapat mengenal rusa-rusa endemik yang hanya dapat ditemui di Pulau Bawean. Wisatawan tidak perlu khawatir untuk akses jalan ke pantai ini, karena roda empat bisa menjangkau hingga ke bibir pantai.

8. Pantai Labuhan

Pantai Labuhan ini berada di desa Tanjung Ori Kec. Tambak Bawean. Pantai yang  memiliki Keeksotisan luar biasa dan bibir pantai yang luas. 

9. Tanjung Gaang

Tanjung Gaang adalah hamparan batu karang luas di atas laut jernih berwarna biru. Pengunjung dapat  menikmati pesona Tanjung Gaang dengan dua  cara. 

Cara Pertama dengan menyusuri batu-batu karang menggunakan perahu nelayan dan Cara Kedua adalah dengan mendaki karang itu sendiri. 

Hamparan batu karang yang luas dengan deburan ombak-ombak yang menghantam batu karang tentu akan membuat opengunjung  ingin berlama-lama di pantai yang berada di ujung barat Pulau Bawean ini.

10. Air Terjun Murtalaya

Air terjun Murtalaya berada tidak jauh dari perbukitan mayangkara. Air terjun setinggi 13 meter ini menyuguhkan keindahan air terjun yang indah dengan dinding batu alamnya. Air terjun ini biasanya juga disebut warga lokal dengan air terjun pemandian ratu. 

11. Air Terjun Putri

Air terjun ini berada di desa Paromaan Kec. Tambak Bawean. Lokasi air terjun ini dekat dengan Danau Kastoba. Air terjun memiliki bebatuan yang sangat halus dengan ketinggian sekitar 25 meter. 

12. Air Terjun Laccar

Air Terjun Laccar. Air terjun yang memiliki tinggi sekitar 20 meter ini memiliki suasana alam yang sejuk dan menyegarkan. Bagi wisatawan untuk sampai ke lokasi air terjun harus berjalan kaki melewati jalan setapak serta menyebrangi sungai berbatu. 

Meski butuh perjuangan, suasana alami yang ada di air terjun ini akan membuat wisatawan merasa nyaman. 

13. Air Panas Kepuh Legundi

Air panas ini berada di Desa Kepuh Legundi Kecamatan Tambak Pulau Bawean. Kalau dari dermaga Pamona mungkin hanya sekitar 30 menitan. Air Panas Kepuh Legundi berasal dari sumber belerang alami, kolam air panas ini dibagi menjadi 3 sekat dan bagian. 

Terdapat 2 untuk laki-laki dengan suhu panas berbeda dan satunya khusus untuk wanita.  Air panas kepuh ini konon dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit, gatal-gatal, iritasi, mengurangi  kadar gula dalam darah, menghilangkan racun dalam tubuh, serta menyembuhkan penyakit flu.

14. Danau Kastoba

Danau Kastobamerupakan sebuah danau yang berada di tengah hutan tropis Pulau Bawean. Danau yang terkenal karena keindahannya ini berada di desa Paromaan Kec. Tambak Bawean. 

Danau  Kastoba memiliki panorama air danau yang alami dan air yang jernih serta menjadi habitat ikan dan biawak. Untuk bisa sampai ke lokasi danau, kita harus melewati jalur berjalan kaki. 

15. Gunung Sabu

Gunung ini berada tidak jauh dari Danau Kastoba. Jadi kalau sudah sampai puncak pengunjung bisa melihat pemandangan Danau Kastoba dan keindahan alam Pulau Bawean dari Ketinggian.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel