Istana Sakura, Wisata yang Instagramable di Blitar
Istana Sakura, Wisata yang Instagramable di Blitar
Blitar sebuah kota yang berada di Jawa Timur tak hentinya menampilkan potensi wisatanya. Keberadaan Tempat Wisata di Blitar terus berkembang dari waktu ke waktu, Blitar yang terkenal dengan keberadaan Makam Bung Karno dan Candi Penataran terus bergerak maju dengan keberadaan tempat wisata di Blitar yang dikelola oleh pemerintah maupun secara mandiri.
Wisata Blitar, Istana Sakura (Pic: Facebook/Nadine Raisya Sistiawan) |
Saat ini wisatawan ketika berkunjung ke Blitar selain ke Makam Bung Karno dan Candi Penataran, kita dapat mengunjungi tempat wisata lainnya di Blitar seperti; wisata alam, wisata edukasi dan wisata kekinian. Wisata Kekinian yang Instagramable saat ini menarik dikarenakan spot foto terbaik akan dikunjungi oleh wisatawan. Wisata dengan spot foto terbaik menjadi salah satu tujuan untuk berlibur.
Wisata Blitar Hits dengan tema yang menarik dan spot foto yang instragamable di Blitar meliputi; wisata Kampung Indian yang ada di Karanganyar Nglegok, wisata Kampung Afrika di Tanggung Kepanjen Kidul, Bukit Teletubbies di Sumberasri, Wisata Negeri Dongeng yang di Ponggok. Keberadaan Wisata Blitar terbaru dengan nama Istana Sakura di Desa Sidodadi Garum yang bertema Jepang menambah keberadaan wisata tema di Blitar yang Instragrambale.
Wisata Blitar, Taman Sakura (Pic: Facebook/Siie Endhell Phesekk) |
Spot Foto di Istana Sakura Blitar
Wisatawan yang berkunjung ke Istana Sakura Blitar dapat melihat tema Jepang, Korea dan Jepang yang menarik. Taman Sakura dengan keberadaan Pohon Sakura akan membuat kita serasa berada di Jepang. Berfoto di Taman Sakura yang ada di Istana Sakura Blitar dengan latar belakang Bunga Sakura menjadi hal yang tidak boleh terlewatkan, kita dapat menyewa baju kimono di Istana Sakura untuk berfoto sehingga kita merasakan sensasi ketika berkunjung ke Negara Jepang.
Wisata Blitar, Rumah Tradisional Istana Sakura (Pic: Facebook/Nadine Raisya Sistiawan) |
Berfoto di Rumah Tradisional Jepang dengan Salju diatapnya menjadi hal yang tidak boleh terlupakan, mengambil foto bersama keluarga menjadi hal yang dapat dilakukan ketika berkunjung ke Istana Sakura Blitar. Istana Sakura juga memiliki kolam renang anak yang dapat digunakan untuk anak-anak yang ingin berenang sehingga dapat berolahraga sekaligus berwisata. Pengunjung yang ingin merasakan sensasi terapi ikan, terdapat kolam terapi ikan. Istana Sakura Blitar memiliki banyak spot terbaik yang Instagramable sehingga akan membuat wisatawan akan merasa nyaman ketika berada di Istana Sakura Blitar.
Wisata Blitar, Kolam Istana Sakura (Pic: Facebook/Nadine Raisya Sistiawan) |
Rute, Transportasi dan Akses Menuju Istana Sakura Blitar
Istana Sakura Blitar terletak di Desa Sidodadi, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar. Wisatawan yang ingin berkunjung ke Istana Sakura Blitar dapat mengikuti rute Jalan Raya Blitar-Garum. Sesampainya di Perempatan Garum Belok Ke Kiri (Arah Utara). Wisatawan dari Perempatan Garum ke Arah Utara dapat mengikuti rambu-rambu tulisan yang terpasang hingga sampai ke Istana Sakura Blitar. Untuk Wisatawan Luar Kota yang menggunakan kendaraan pribadi dapat menggunakan aplikasi maps online sedangkan bagi Wisatawan yang berasal dari Luar Kota Blitar menggunakan kendaraan umum seperti; Kereta Api dan Bis dapat menggunakan angkutan umum Kota Blitar seperti; Transportasi Online.
Tiket Masuk Istana Sakura Blitar (HTM)
Istana Sakura Blitar dapat dikunjungi dengan membayar tiket masuk sebesar Rp 10.000 sedangkan untuk parkir sebesar Rp 5.000 untuk Sepeda Motor dan Rp 10.000 untuk Mobil. Istana Sakura buka setiap hari mulai Pukul 08.00-17.00. Sewa Kimono Cewek Rp 20.000, KimonoCowok dan Anak-Anak Rp 15.000.
Stand Kuliner Istana Sakura Blitar
Pengunjung Istana Sakura tidak perlu khawatir bila merasa haus dan lapar dikarenakan terdapat stand penjual Makanan dan Minuman yang ada di dalam Istana Sakura sehingga pengunjung dapat membeli makanan dan minuman untuk dinikmati di dalam Istana Sakura sambil melihat keindahan Istana Sakura dan beristirahat sejenak sebelum berkeliling Istana Sakura untuk berfoto.
Berkunjung ke Istana Sakura di Blitar menjadi hal yang dapat kita lakukan ketika kunjungan wisata di Blitar. Spot Foto Istana Sakura yang Instagramable akan membuat kita betah untuk mengambil foto terbaik dan menyimpannya sebagai foto kenangan bersama keluarga ataupun teman yang kita sayangi. Jadi siapkan diri dan bergegas untuk mengunjungi Istana Sakura di Blitar saat liburanmu.
Baca Juga : Event Wisata Budaya dan Sejarah Kota Blitar