Cristiano Ronaldo Peraih Ballon d'Or 2016
Ballon d'Or 2016
Cristiano Ronaldo Raih Ballon d'Or 2016
Pada acara penganugerahan
di Zurich, Cristiano Ronaldo yang tidak dapat menghadiri acara tersebut
dikarenakan berlaga di Piala Dunia antar klub berhasil menyabet gelar Ballon d'Or 2016. Cristiano Ronaldo mengalahkan pesaingnya, penyerang Barcelona, Lionel Messi dan penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann.
Trofi
ini adalah trofi keempat yang diraih oleh bintang Real Madrid dan Timnas Portugal
itu sepanjang karirnya. Cristiano Ronaldo pertama kali meraihnya ketika membela
Manchester United pada tahun 2008. Pemain berusia 31 tahun itu kemudian
meraihnya lagi bersama Real Madrid pada tahun 2013 dan 2014.
Cristiano Ronaldo Sukses Bersama Real Madrid dan Timnas Portugal
Cristiano Ronaldo meraih
kesuksesan pada tahun 2016 bersama Real Madrid dan Timnas Portugal, yang dilihat
dari dua trofi penting yang dimenanginya yaitu Champions League dan Piala Eropa
2016. Cristiano Ronaldo mengantarkan Real Madrid menjuarai Liga Champions
2015/2016 setelah di partai final mengalahkan Atletico Madrid.
Pada penyelenggara Euro
2016, Cristiano Ronaldo membawa timnas Portugal menjadi juara Piala Eropa 2016
setelah di partai final mengalahkan Timnas Perancis. Peraih Ballon d’Or
ditentukan lewat voting yang diikuti oleh 173 jurnalis. Dalam voting tersebut,
Ronaldo mendapatkan poin tertinggi dengan 745 poin.
Cristiano Ronaldo mengungguli rival terberatnya, Bintang Barcelona, Lionel
Messi yang mendapatkan 319 poin, Antonio Griezman yang mendapat 198 poin, Luis
Suarez yang mendapat 91 poin. Neymar, penyerang Barcelona yang membawa Barcelona Juara Liga Spanyol dan Timnas Brasil di Olimpiade Rio 2016 berada di posisi kelima dengan 68
poin. Dari 30 pemain yang menjadi kandidat peraih Ballon d’Or 2016, 11 pemain di
antaranya tidak mendapatkan suara sama sekali dalam polling. (cpe/aka)